Screenshot from 2023 03 23 17 45 23

Menampilkan dan Mengkonversi Gambar Negatif Menggunakan Pqiv dan ImageMagick.

Saya sedang mencari alternatif penampil gambar atau image viewer sederhana dan saya bertemu dengan pqiv. Setelah scroll / menggulir halaman manual dari pqiv, saya menemukan bahwa ternyata pqiv bisa digunakan untuk menampilkan gambar negatif. Saya menemukan fungsi dan fitur ini sangat berguna, apalagi jika kia sedang membutuhkan. Selain pqiv, ternyata tool ImageMagick (yang beberapa kali kita bahas sebelumnya) juga memiliki fitur untuk mengubah gambar negatif menjadi gambar yang bisa kita lihat / gambar positif.

20230807 07h49m01s grim

Opsi untuk menampilkan gambar negatif pada pqiv.

20230807 07h55m11s grim

Opsi untuk mengkonversi gambar negatif menjadi positif pada ImageMagick.

Ya… Jika kamu ingin mengetahui cara menampilkan atau mengkonversi gambar negatif menggunakan tool ImageMagick dan pqiv, hari ini akan kita bahas.

Pemasangan ImageMagick dan pqiv.

Jika kamu belum memiliki ImageMagick dan pqiv, kamu bisa memasangnya lewat paket manager. Nama paket biasanya mengandung nama imagemagick dan pqiv. Untuk kamu pengguna distro berbasis debian, kamu bisa memasang ImageMagick dan pqiv dengan perintah berikut :

$ sudo apt install imagemagick pqivCode language: Shell Session (shell)

Untuk distro lain, bisa dilihat pada laman berikut.

Contoh gambar negatif.

Karena kita akan membahas tentang cara menampilkan dan mengkonversi gambar negatif, kita perlu gambar negatif. Jika kamu ternyata belum ada atau tidak punya gambar negatif, kamu bisa mengunduh contohnya di laman wikipedia di sini, salah satunya adalah gambar berikut.

967px
FSA/8b27000/8b27200\8b27276.tif

Menampilkan gambar negatif dengan pqiv.

Pertama-tama kita akan membahas cara menampilkan gambar negatif. Tool yang akan kita gunakan adalah pqiv, pqiv memiliki kepanjangan power quick image viewer (sumber dari halaman manual pqiv). Pqiv memiliki opsi –negate yang berfungsi untuk menampilkan gambar negatif.

Bagaimana cara menggunakannya ?

Berikut adalah cara menggunakan pqiv untuk menampilkan gambar negatif.

  1. Buka terminal !
  2. Jalankan perintah ini !
$ pqiv --negate contoh_gambar_negatif.pngCode language: Shell Session (shell)

Berikut ini adalah hasil tampilannya.

20230807 08h37m12s grim

Mengkonversi gambar negatif dengan ImageMagick.

Jika pqiv berfungsi menampilkan, maka ImageMagick bisa digunakan untuk mengkonversi gambar negatif menjadi gambar biasa / positif. Perintah yang kita gunakan adalah convert. Perintah yang lebih detail adalah sebagai berikut.

$ convert -negate gambar_negatif.png gambar_positif.pngCode language: Shell Session (shell)

Berikut ini adalah hasil tampilannya, sama dengan hasil dari pqiv.

20230807 08h53m10s grim

Selanjutnya ?

Ya, kita sudah berhasil menampilkan dan mengkonversi gambar negatif dengan pqiv dan ImageMagick, mudah bukan ? Mungkin ada tool alternatif lainnya, jika kamu tahu bisa komen di bawah, ya ? Untuk selanjutnya, mungkin kita akan mengulik beberapa cara pengolahan gambar dengan tool ImageMagick.

Referensi.

Berikut ini adalah beberapa referensi untuk bahasan kita kali ini.

Penutup.

Demikian tadi, cara menampilkan dan mengkonversi gambar negatif. Semoga bisa menjadi referensi yang berguna. Jika memiliki alternatif lain, jangan sungkan berbagi ya ? Terima kasih dan sampai berjumpa pada bahasan selanjutnya !

Artikel Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *