20230819 08h11m11s grim

Neovim-QT Lebih Unggul dari GVIM ? Ini 2 Alasannya !

Selain sebagai teks editor dengan GUI yang berbasis QT, Neovim-QT memiliki beberapa hal yang sangat menarik untuk dikulik. Selain menarik untuk dikulik, Neovim-QT juga memiliki beberapa keunggulan daripada GVIM.

Keunggulan Neovim-QT dibandingkan GVIM.

Saya merupakan penggemar GVIM sebelumnya, sampai pada satu waktu saya mencoba memasang Neovim-QT. Saya merasakan ada beberapa nilai plus dari Neovim-QT dibandingkan GVIM. Berikut ini adalah beberapa keunggulannya.

1. Kompatibilitas pada 2 lingkungan grafis.

Lingkungan grafis di sini bisa diartikan sebagai lingkungan desktop maupun window manager / kompositor. Kita sudah mengetahui bersama bahwa ada 2 dasar / basic lingkungan grafis yaitu X11/Xorg dan Wayland. GVIM secara official, sampai saat ini hanya bisa berjalan pada lingkungan X11/Xorg dan belum bisa berjalan di Wayland. Kalaupun ada, itu hanya versi fork dari GVIM, salah satunya adalah fork dari lilydjwg. Sedangkan Neovim-QT bisa berjalan pada kedua lingkungan, X11/Xorg dan Wayland.

20230819 07h17m17s grim

GVIM belum bisa berjalan pada lingkungan Wayland.

20230819 07h20m40s grim

Neovim-QT bisa berjalan di lingkungan Wayland.

20230819 07h41m41s grim

Ada PR untuk menambah dukungan Wayland untuk VIM / GVIM, namun belum ada tanda-tanda akan di-merge.

2. Dukungan clipboard untuk aplikasi luar.

Clipboard menjadi salah satu hal yang penting pada sebuah teks editor. Neovim-QT bisa berbagi clipboard dengan aplikasi di luar Neovim-QT. Neovim-QT bekerja sama dengan tool clipboard pada X11/Xorg (xclip) dan Wayland (wl-clipboard). Untuk GVIM, seperti yang kita singgung sebelumnya, kemungkinan hanya bisa berbagi clipboard dengan aplikasi di luar GVIM saat dijalankan pada X11/Xorg.

20230819 07h35m28s grim

Neovim-qt menggunakan tool wl-copy untuk berbagi clipboard.

Neovim-QT atau GVIM ?

Terlepas dari 2 keunggulan Neovim-QT di atas, kita masih bebas memilih. Satu hal yang penting adalah kita bisa menikmati / enjoy menggunakannya. Bisa jadi, dari Neovim-QT atau GVIM, ada teks editor lain yang lebih powerfull dan nyaman digunakan. Terima kasih dan sampai berjumpa pada bahasan selanjutnya !

Artikel Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

%d bloggers like this: